Kebayang nggak, kalau punya rambut dalam bentuk rumput? Jangan takut, manusia nggak punya rambut rumput… yang bisa punya hanya boneka horta.
Hmm… Ciri yang paling membuat boneka ini unik adalah boneka ini punya rambut dikepalanya, karena di dalam boneka itu ada benih rumput. Yaps, Serbuk itu dimasukkan kedalam kain stocking tipis. Lalu, dibentuk menjadi macam-macam boneka lucu. Di bagian kepala atau atas boneka diberi sekam bakar dan benih rumput, yang dapat tumbuh menjadi rambut rumputnya.
Rumput juga butuh makanan, karena rumput bisa tumbuh hanya kalau dirawat, caranya, angkat dan letakkan boneka di atas wadah atau alas, selama seminggu pertama, usahakan di tempat yang teduh. Siram setiap hari secara rutin. Jika sudah tumbuh rambut rumputnya letakkan boneka di tempat yang cukup sinar mataharinya. Insyaa Allah, malah makin subur.
Boneka yang ditemukan oleh Asep, Nisa, dan Gigin mengawali riset sejak 2004. Hasil kreasi berberapa kakak-kakak mahasiswa jurusan holtikultura, institut Pertanian Bogor, telah resmi di jadikan barang dagangan. Boneka ini mulai diproduksi sejak awal tahun 2007. Dan sampai sekarang sangat diminati banyak kalangan di seluruh Indonesia. Terbukti distributornya sudah ada di seluruh Indonesia bahkan di luar negeri. Liputan televisi dan media cetak juga sudah banyak memuat mengenai Boneka Horta. Boneka rumput horta ini sangat cocok sebagai mainan edukatif anak, souvenir, kado ulang tahun dan hiasan lainnya sesuai dengan kreasimu.
“Karya ini dibuat untuk mensukseskan “SMANEKA INFORMATICS VAGANZA 2010”
Tidak ada komentar:
Posting Komentar